Film yang saat ini ramai digosipkan oleh netizen di dunia maya ini sebenarnya memiliki jalan cerita yang cukup bagus untuk diikuti. Tak heran jika trailer film 2037 sering lewat di halaman For Your Page (FYP) orang.
Film 2037 bercerita tentang narapidana wanita dengan lika-likunya, tetapi ceritanya akan lebih didasarkan pada seorang narapidana muda.
Melansir Wikipedia, 2037 memiliki judul asli dalam bahasa Korea Selatan dibaca Igongsamchil yang berarti “ginseng”. Jadi penasaran dengan film 2037 yang lagi viral di TikTok? Daripada penasaran, lebih baik simak fakta film Korea 2037 berikut yang sayang untuk kamu lewatkan:
Berbeda dari Film Korea Biasa
Tidak seperti film Korea pada umumnya yang menceritakan kisah cinta dan komedi romantis, film 2037 justru menceritakan plot yang berbeda dari biasanya. Dimana film ini lebih banyak bercerita tentang kehidupan seorang narapidana wanita berusia 19 tahun yang memiliki mimpi besar. Namun dibalik mimpi besarnya, ia harus melalui berbagai lika-liku.
Menceritakan Kehidupan Seorang Narapidana Muda
Film ini menceritakan kehidupan seorang gadis muda berusia 19 tahun, yang tinggal berdua dengan ibunya. Ibunya tuli. Dia menghabiskan hidupnya merawat ibunya untuk bekerja. Selain mengurus ibunya, ia juga harus bekerja paruh waktu dan sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian masuk perguruan tinggi.
Sayangnya, saat hendak mengikuti ujian, dia didakwa melakukan pembunuhan dan harus segera dijebloskan ke penjara. Yoon Young yang diperankan langsung oleh Hong Ye-Ji harus mengalami nasib sial, di mana ia harus dipenjara karena tuduhan yang tidak dilakukannya.
Saat berada di ruang jeruji besi, Yoon Young harus berhadapan dengan narapidana lain di ruang sel 12. Untungnya, rekan-rekan narapidananya tidak terlihat seram atau menakutkan, malah mereka memberi semangat untuk berusaha melindungi dan menyemangatinya selama berada di dalam jeruji besi.
Disutradarai oleh Mo Hong-jin
1 2