Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memberikan stimulus untuk menekan dampak dari penyebaran virus Corona (Covid-19) di sektor keuangan nasional. Caranya adalah dengan mengeluarkan kebijakan yang memberikan kemudahan atau relaksasi untuk para nasabah yang terdampak Covid 19 ini.
