Lebih lanjut, Vincent Verhaag juga menantang Steven untuk bertatap muka dengan pengacaranya. Menurut Vincent, upaya Steven untuk muncul di berita hanya untuk meningkatkan nama baiknya.
Jessica Iskandar sendiri mengaku menyerahkan dokumen 11 mobil mewah miliknya kepada Steven secara cuma-cuma karena mobil-mobil tersebut nganggur di Jakarta. Tak disangka, niat Jedar berbisnis mengakibatkan kerugian lebih dari Rp. 9,8 miliar.
Terakhir, Togar Situmorang selaku kuasa hukum Steffanus angkat bicara terkait pengakuan Jessica Iskandar. Ia menegaskan, kerjasama antara kliennya dengan Jessica Iskandar ini atas nama perusahaan, bukan pribadi. Kerjasama yang terjalin didasarkan pada MoU atau kesepakatan sehingga timbul hak dan kewajiban masing-masing pihak.
Lebih lanjut, Tagor Situmorang mengatakan bahwa ini lebih merupakan kasus wanprestasi. Diakuinya, kliennya didesak untuk membuat pengakuan palsu oleh Jessica Iskandar. Bahkan, Tagor Situmorang mengaku bahwa draf pengakuan dibuat oleh Jessica Iskandar sendiri.
1 2