Ketua DPP PDI Perjuangan yang juga Ketua DPR RI Dr (HC)
Puan Maharani yakin calon calon kepala daerah yang diusung Partai berlambang Banteng Moncong
Putih ini di 21 daerah Pilkada Serentak di Jawa Tengah akan menang. Keyakinan tersebut
disampaikan Puan usai membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah.
