Waktu yang paling sering biasanya setelah salat Subuh atau Ashar. Seperti kuburan di Arab Saudi, kuburan di Ma’la hanyalah tanah tanpa bangunan. Dulu, makam-makam di Arab Saudi, terutama makam tokoh-tokoh berpengaruh, juga merupakan bangunan monumental.
Makam Siti Khadijah, misalnya, dulunya berada di bawah kubah besar. Namun, sejak tahun 1925, bangunan-bangunan tersebut dibongkar. Tidak ada lagi makam yang dihiasi ornamen atau penanda monumen. Satu-satunya penanda makam, adalah tumpukan batu, bahkan tidak ada tulisan hanya penanda makam siapa.
Nah, inilah ‘keistimewaan’ Mbah Moen. Tak hanya menjadi salah satu makam yang paling banyak dikunjungi, bahkan di Tanah Suci makam tersebut memiliki kekhasan tersendiri. Di antara makam-makam lainnya, hanya makam Mbah Moen yang memiliki tulisan di atas batu tersebut. ‘KH Maimun Zuber’ dengan tinta hitam, dengan tulisan yang tidak terlalu rapi, ditulis di atas batu. Tidak tahu siapa yang menulisnya.
1 2